-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Peringati Isra' Mi'raj, Polresta Sidoarjo Bersholawat dan Bersihkan Tempat Ibadah

Sidoarjo, lintasone - Memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1442 H, Polresta Sidoarjo mengadakan pengajian dan pembacaan Shalawat Nabi di Gedung Serbaguna Polresta Sidoarjo, Kamis (18/03/2021).

Pembinaan rohani bagi Kapolresta Sidoarjo Kombespol. Sumardji, Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana, pejabat utama, anggota Polri dan ASN tersebut, digelar sederhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Dengan mengambil tema Hikmah Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW Kita Tingkatkan Disiplin Beribadah dan Bekerja Guna Mewujudkan Polri yang Presisi.

Kapolresta Sidoarjo Kombespol. Sumardji menyampaikan, melalui peringatan Isra' Mi'raj kali ini, agar para anggota dan ASN Polresta Sidoarjo juga jajaran dapat meneladani perjuangan dan nilai-nilai ibadah Nabi Muhammad SAW. 
"Marilah kita meneladani akhlak dan perjuangan Nabi Muhammad, yang dapat kita terapkan dalam menjalankan tugas melayani masyarakat," pesannya.

Kegiatan memperingati Isra' Mi'raj 1442 H, juga dilakukan polsek jajaran Polresta Sidoarjo dengan kegiatan membersihkan musholla, masjid, penyemprotan disinfektan di tempat ibadah tersebut serta mengedukasi masyarakat sekitar akan pentingnya disiplin protokol kesehatan 5M.  

Melalui kegiatan kerja bakti membersihkan tempat ibadah, baik musholla maupun masjid ini. Diharapkan kebersihannya tetap terjaga, dan menambah kenyamanan masyarakat saat beribadah. Apalagi di tengah masa pandemi Covid-19.

Reporter : Alik

0 Response to "Peringati Isra' Mi'raj, Polresta Sidoarjo Bersholawat dan Bersihkan Tempat Ibadah"

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat hari Santri Nasional 2024

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel