-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Bupati Jember Dan Serikat Pekerja Diskusi Untuk Kemajuan PDP Kahyangan

Jember, lintasone.com - Perwakilan Serikat pekerja Perusahaan Daerah Perkebunan (PDP) Kahyangan Jember sebanyak 5 orang,  duduk bersama Bupati Jember Hendy Siswanto mendiskusikan kemajuan perusahaan perkebunan milik Pemkab Jember ke depannya,  di Pendopo Wahyawibawagraha, Rabu (12/01/2022).

Bupati Jember menyampaikan  bahwa serikat pekerja merupakan elemen penting bagi kemajuan PDP Kahyangan.
Dalam forum diskusi tersebut, Bupati Hendy mengaku pihak serikat pekerja kompak menginginkan peningkatan kesejahteraan bagi ribuan pekerja.
Bupati Hendy mengamini hal tersebut, dirinya akan mengusahakan kesejahteraan bagi rakyatnya.

“Namun jajaran direksi ini menjabat baru tiga bulan, di tengah banyaknya permasalahan yang ada dan harus ada berbagai peremajaan, mengurai permasalahan tersebut. Di sisi lain memang anggaran yang ada terbatas sehingga belum bisa saat ini mewujudkan keinginan para pekerja tersebut,” ungkap Bupati Hendy.

Selain itu, di tengah banyaknya permasalahan tersebut serikat pekerja mengajukan penyertaan modal dari Pemkab Jember.

“Kami siap mengupayakan itu semua dengan catatan disetujui legislatif juga, penyertaan modal itu harus bisa diputar betul dan kebun harus bisa untung, jangan seperti sebelumnya, sudah ada penyertaan modal namun masih defisit, tapi kalau sekarang kita harus bergerak kompak PDP Kahyangan ini harus untung,” pungkasnya. (herry).

0 Response to "Bupati Jember Dan Serikat Pekerja Diskusi Untuk Kemajuan PDP Kahyangan"

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat hari Santri Nasional 2024

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel