-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Ibu wali kota Aminah Hadi Zainal Abidin Ketua TP PKK Serahkan Bantuan Sarpras Bagi Posyandu

Probolinggo, www.lintasone.com – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Probolinggo, Aminah Hadi Zainal Abidin melakukan kunjungan dalam rangka penyerahan bantuan sarana prasarana ke beberapa Posyandu strata pratama dan madya, Rabu (5/1).

Bantuan sarana prasarana berupa meja sebanyak 5 buah dan kursi sebanyak 15 buah, diberikan kepada 4 Posyandu madya. Posyandu madya adalah posyandu yang sudah dapat melaksanakan kegiatan lebih dari 8 kali per tahun dengan pengelolaan posyandu rata-rata jumlah kader sebanyak 5 orang atau lebih, tetapi cakupan kegiatan utamanya masih rendah, kurang dari 50 persen.

Keempat Posyandu madya tersebut yaitu, Posyandu Lili 1A di Kelurahan Pilang, Posyandu Dahlia di Kelurahan Kademangan, Posyandu Anggrek di Kelurahan Kebonsari Wetan dan Posyandu Anggrek Bulan di Kelurahan Kebonsari Kulon.

“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuannya. Posyandu kami kekurangan meja dan kursi sudah lama. Timbangan saja kami masih pinjam karena yang ada sudah patah,” ujar salah satu kader Posyandu.

Aminah mengatakan, bantuan sarana prasarana ini diberikan untuk mendukung kegiatan Posyandu agar semakin maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan dasar bagi ibu, bayi dan balita.

“Hari ini kedatangan saya untuk memberikan bantuan 5 meja dan 15 kursi, mudah-mudahan bermanfaat dan dapat dirawat dengan baik. Sehingga Posyandu bisa lebih baik lagi,” tuturnya.

Aminah menambahkan, sarana prasarana akan segera dipenuhi tetapi bertahap. “Beberapa bulan kedepan, insya Allah akan saya antar lagi bantuan timbangan dan loker,” imbuhnya.

Usai menyerahkan bantuan, Aminah turun langsung melihat kegiatan Posyandu berupa penimbangan bayi dan balita, bahkan ia menikmati menggendong bayi yang ditimbang dan menenangkannya ketika bayi tersebut menangis dalam gendongannya. Terlihat sekali Aminah memahami cara memperlakukan balita-balita yang kelak menjadi penerus masa depan bangsa ini.

Aminah juga menyempatkan melihat administrasi Posyandu dan terus mengingatkan para kader agar lebih aktif menyelenggarakan Posyandu. Ia pun mengapresiasi peran dan kinerja kader Posyandu yang luar biasa dalam menopang keberhasilan program pemerintah khususnya di bidang Kesehatan.

“Harapannya dengan alat yang lengkap tentunya akan lebih meningkatkan kualitas pelayanan Posyandu. Sekitar 45 Posyandu yang akan menerima bantuan ini dimulai dari strata terendah yaitu pratama dan madya. Hari ini dimulai di 4 titik, berikutnya akan berlanjut hingga selesai,”tutupnya.

Hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua PKK Kota Probolinggo, Dyah Kristanti, Plt Kepala Dinkes P2KB NH. Hidayati, Pokja IV PKK, lurah dan Puskesmas setempat.

Repoeter ; Atman.

0 Response to "Ibu wali kota Aminah Hadi Zainal Abidin Ketua TP PKK Serahkan Bantuan Sarpras Bagi Posyandu"

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat Tahun Baru 2025

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2025

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2025

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel