-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Sahabat Tino Berbagi Takjil Buka Puasa Gratis Di Sekitar Kampus

Jember, lintasone.com - Diiringi alunan musik yang dimainkan oleh group musik dari Tanggul, Sahabat Tino berbagi takjil buka puasa  di depan Cafe  KMP (Kalimantan Meeting  Point) yang terletak di dekat Kampus Unej, di Jln. Kalimantan Sumbersari Jember, Jumat (8/4/2022).

"Selama ini kita sudah berbagi tapi   di bulan Ramadan ini , di bulan suci kita tetap terus bekerja dan berkarya. Tujuannya  berbagi takjil itu sebetulnya hanya ingin membagi kebahagiaan, merasa kita juga tidak   putus untuk berbagi di waktu-waktu apapun." Terang Tino Cahyono, Penggerak Ekonomi Rakyat

Lebih lanjut,  bukan hanya  Ramadhan kita  berbagi, terus setelah Ramadan kita tidak pernah berbagi, tidak.  Di sini juga adalah teman untuk menyesuaikan dengan bulan Ramadhan."Harapan kedepan tetap pada gerakan ekonomi rakyat . Gerakan ekonomi rakyat tetap, tidak akan keluar dari jalur karena itu adalah gerakan utama gerakan prioritas  ďimana Sahabat Tino ini harus bisa memberikan sesuatu yang berkesinambungan dan berkelanjutan. Jadi kita tidak bisa memberikan hanya saat ini , seperti kita  memberikan sembako atau memberikan takjil . Setelah ini selesai , sudah tidak  ketemu lagi dengan orang tersebut tapi dengan  gerakan ekonomi kerakyatan, tidak seperti itu ." Paparnya.

Setelah   berbagi , lanjut Tino  bulan berikutnya dan berikutnya pihaknya selalu memberikan arahan dan memberikan evaluasi.

Terkait kegiatan sekarang, Sahabat Tino juga mengajak beberapa pengamen dan unsur- unsur yang lain.
"Dari unsur-unsur yang terlibat disini, ada dari  pengamen dari Tanggul yang terbentuk dalam WJ2 Projeck,  terus ada juga temen-temen dari  pedagang kaki lima dan dari pedagang keliling. Semua Sahabat Tino yang  ada di sini, itu  semua  adalah ekonomi menengah kebawah yang mau berbagi dengan saudara saudara." Ungkap Tino.

Selama ini Sahabat Tino sudah bergerak dengan ekonomi kerakyatan,  membentuk  warung dan warkop  kuning, gabungan.
"Bicara warung kuning, ada warung kelontong atau warung perancangan dan Warkop.  Itu sudah ada 35 (warkop) yang tersebar di sekitar 14 Kecamatan." Imbuhnya.

Tino juga mempersilahkan mampir, kalau ketemu warkop kuning binaannya yang   eksis hingga saat ini. Bisa berjalan dan sudah punya omzet. "Alhamdulillah kalau teman- teman bisa ketemu dengan warkop kuning, bisa mampir. Bisa ditanyakan  berapa omset perhari mereka , bagaimana mereka menjalani warung kuning itu sampai detik ini.  Saat ini masih bisa berjalan dengan baik,  rata-rata itu omsetnya  150-300  bervariasi." Pungkasnya. ( herry).

0 Response to "Sahabat Tino Berbagi Takjil Buka Puasa Gratis Di Sekitar Kampus "

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat hari Santri Nasional 2024

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel