-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Sambut Bulan Suro, Desa Penanggal Gelar Ritual Ruwat Air Dan Kirab Tumpeng - Metasatu

LUMAJANG, www.lintasone.com — Memasuki bulan Suro atau 1 Muham 1444 Hijriyah, berbagai wilayah di pulau Jawa melaksanakan kegiatan ritual tahunan sesuai dengan tradisi di daerahnya.

Di Desa Penanggal Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, salah satunya. Tradisi menyambut bulan Muharram dilakukan dengan melaksanakan Ritual Ruwat Air dan Kirab Tumpeng yang akan dimulai pada Sabtu (30/ 7/2022) besok.

Kepala Desa Penanggal, Cik Ono ketika dikonfirmasi lintasone.com, pada Jumat (29/7/2022), membenarkan rencana kegiatan tersebut.

Dikatakannya bahwa, acara akbar tahunan tersebut rencananya akan dilaksanakan pada Minggu, (31/7/2022) besok, pukul 8.00 WIB sampai 10.00 WIB bertempat di Pemandian Alam Tirtosari, di desa setempat.

Sebelum dilaksanakan acara ritual esok harinya, pada Sabtu (30/7/2022) malam akan digelar rangkaian kegiatan, di antaranya kegiatan pawai 1000 obor, gebyar hadiah dan dilanjutkan dengan acara pengajian umum.

“Sebelum kegiatan ritual pada Minggu pagi, hari Sabtu selepas magrib, ada pawai 1000 obor, gebyar hadiah dan dilanjut dengan pengajian umum,” kata Cik Ono, melalui pesan singkat.

Lebih lanjut, Cik Ono menuturkan bahwa, tumpeng yang sudah dibuat oleh warga, nantinya akan diarak dari Kantor Desa Penanggal menuju lokasi pemandian Tirtosari.

Kemudian dari lokasi pemandian, sejumlah 40 tumpeng yang ditargetkan akan diarak keliling desa dan diikuti oleh warga sekitar.

Cik Ono juga menyampaikan, untuk anggaran dalam kegiatan tersebut di danai oleh pemerintah desa Penanggal.

“Ritual Ruwat Air dan Kirab Tumpeng akan dilakukan dengan keliling desa yang ada di lereng Semeru. Dan untuk anggarannya, pemerintah desa Penanggal yang memfasilitasi,” jelasnya.

Di akhir penyampaiannya Cik Ono juga menuturkan alasan pihaknya menggelar acara ritual Ruwat Air dan Kirab Tumpeng.

“Kami mengadakan acara ritual ini adalah sebagai wujud syukur kami karena diberikan sumber mata air yang jernih dan melimpah oleh Allah swt. Hingga sampai saat ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari dan juga untuk mengaliri lahan pertanian masyarakat yang ada di desa dan di luar desa,” pungkasnya.

“Acara tersebut dibuka untuk umum, siapa saja yang hendak hadir dipersilahkan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” imbuhnya.

Reporter : atman

0 Response to "Sambut Bulan Suro, Desa Penanggal Gelar Ritual Ruwat Air Dan Kirab Tumpeng - Metasatu"

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat hari Santri Nasional 2024

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel