-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Pengurangan BLT - DD di Desa Bhakti Mulya Membabi Buta.



Bengkayang, lintasone.com - Instruksi Pemerintah pusat sampai ke pemerintahan Desa saat ini benar-benar dipaksakan untuk memutar otak dalam melakukan penentuan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahun 2022.

Pasalnya, jika pada dasarnya KPM BLT-DD sudah ditetapkan dan terlapor di sistem Omspam, jumlah KPM BLT-DD tidak boleh dikurangi oleh pihak desa.

Frans sa'at dikonfirmasi awak media mengatakan, "kejadian pengurangan BLT-DD, yang terjadi di Desa Bhakti Mulya dilakukan secara membabi buta. Hampir 90% penerima manfaat BLT-DD tahun 2022 dipangkas dan dihapus dari yang semula menjadi penerima. Sangat tidak tepat sasaran, justru yang menerima banyak yang ekonominya memadai memiliki usaha sembako, dan ada juga yang berstatus lajang, ini lah yang menjadi tanda tanya besar, KPM ini seolah-olah setingan, "ujarnya.

"Selanjutnya, pada Intinya jika kejadian seperti ini, jika sudah dilakukan penetapan, itu tidak bisa dikurangi lagi dan apabila KPM tersebut menerima bantuan lain bisa dihapus, itu seharus dicarikan secepatnya untuk penggantinya,"jelas Frans kepada awak media, Senin 13 februari 2023.
Gambar : Foto Dokumetasi Hery Setyono Camat Bengkayang.

Ditempat terpisah, Camat Bengkayang Hery Setyono menyampaikan,  "dengan tegas mengatakan, informasi terkait pengurangan BLT-DD di Desa Bakti Mulya kita dari pihak kecamatan belum mengetahui informasinya. Segera kita akan kroscek ke lapangan, tegas Hery Setyono.

"Tapi jika desa ingin menambah jumlah KPM, itu diperbolehkan akan tetapi dengan catatan, penerima tersebut tidak masuk atau tidak terdaftar dalam jaring pengaman Bansos yang bersumber dari APBN atau APBD,"Tutupnya.

Reporter : Jemi indrawan

0 Response to "Pengurangan BLT - DD di Desa Bhakti Mulya Membabi Buta. "

Posting Komentar

Kadispendikbud kab. Pasuruan mengucapkan selamat hari Santri Nasional 2024

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 2024

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel